Bahan Kaos Andalan UNIQLO: AIRism
AIRism, Bahan Kaos yang Menjadi Andalan UNIQLO
Kalian pasti tidak asing dengan brand fashion yang
berasal dari Jepang ini kan? UNIQLO merupakan salah satu brand fashion yang
menawarkan produk berkualitas tinggi, desain yang simple, dan harga yang
terjangkau sehingga banyak orang memilih brand ini sebagai brand fashion
favoritnya, terutama di kalangan anak muda. Produk yang ditawarkan oleh UNIQLO
ini dibedakan menjadi beberapa kategori, salah satu contohnya yaitu AIRism.
Apa
itu AIRism?
AIRism merupakan salah satu produk utama UNIQLO yang
telah digunakan oleh jutaan orang di dunia. Dengan menggunakan teknologi serat
dari Jepang yang terkini, AIRism memberikan kenyamanan bagi para penggunanya.
Bahan ini memiliki kemampuan untuk menyerap dengan cepat sehingga tetap sejuk
saat tersentuh kulit. Hal ini tentunya menjadi poin penting khususnya untuk
masyarakat yang tinggal di negara beriklim tropis seperti Indonesia.
Teknologi Quick-Dry pada bahan ini didesain secara
khusus agar para penggunanya dapat tetap tetap aktif dan produktif karena teknologi
ini memberikan kenyamanan kepada penggunanya yang beraktivitas di bawah suhu
yang panas, baik di dalam maupun luar rumah dengan menjaga pakaian tetap kering
dan bebas keringat. AIRism merupakan bahan yang lembut, sejuk, anti bau, dan
ringan saat dikenakan sehingga, memungkinkan penggunanya merasakan kenyamanan dalam
aktivitas sehari-hari.
UNIQLO terus berkomitmen untuk memberi nilai lebih
bagi para penggunanya, sehingga UNIQLO kini menghadirkan beragam produk dengan
menggunakan kain berteknologi tinggi tinggi ini dalam beragam koleksi baik
untuk pria, wanita dan anak. Rangkaian produk #LifeWithAIRism hadir dalam
beberapa kategori, mulai dari pakaian olahraga yang dilengkapi dengan fitur UV
Protection, kaos oblong, celana, legging, pakaian dalam, kemeja, jaket, masker
hingga seprai tempat tidur. Produk-produk ini bisa kalian dapatkan dari offline
store dan juga melalui website resmi UNIQLO yaitu https://www.uniqlo.com/id/en/.
Komentar
Posting Komentar